Nikmatnya Ngopi dengan View Keindahan Sungai Cisadane Kota Tangerang di Sawjana Kopi
Pertumbuhan ekonomi di Kota Tangerang terlihat dari banyaknya usaha-usaha yang berkembang. Tak hanya UMKM produk lokal, namun banyaknya kedai kopi di Kota Tangerang yang bermunculan sejak dua hingga tiga tahun terakhir ini. Seperti Sawjana Kopi yang hadir pada 5 Maret 2021, menghadirkan konsep semi outdoor dengan pemandangan langsung Sungai Cisadane, Kota Tangerang.
“Sawjana Kopi dibangun bersama dua rekan saya. Sebelumnya memang saya sudah sangat lama berkecimpung di dunia kopi. Lalu akhirnya November 2020, kami sepakat membuka Sawjana Kopi. Nama Sawjana sendiri diambil dari kata Saujana yang memiliki arti sejauh mata memandang,” ungkap Rian Ilmancendia, salah satu pemilik Sawjana Kopi.
Ia pun menuturkan Sawjana Kopi memiliki ciri khas dari rasa kopi yang ia buat sendiri. Dimana terdapat menu kopi, non kopi, teh, minuman soda, dan juga ada cemilan dan menu makanan rice bowl. Semua dibandrol kisaran Rp18 ribu hingga Rp28 ribu. “Untuk kopinya sendiri kita ada esspreso based yang bisa jadi latte, cappucino, sedangkan single origin untuk menu manual brew dari empat daerah. Dan yang paling menjadi ciri khas disini Kopi Saw dan Kopi Jana,” tutur Rian.
Selain menjadi tempat untuk sekedar mencoba rasa kopi yang berbeda, serta jadi tempat nongkrong, Sawjana Kopi juga dapat menjadi tempat untuk berbagai kegiatan seperti kumpul komunitas, birthday party, arisan dan sebagainya. Dengan cukup memesan menu makanan dan minuman di Sawjana Kopi, bisa menjadi tempat nongkrong dengan suasana yang berbeda, yakni pemandangan Sungai Cisadane.
“Nikmati kopi dengan cita rasa yang khas di Sawjana Kopi yang berlokasi di Jalan Berhias No. 36, RT. 003/RW. 004, Kecamatan Karawaci, buka setiap hari dari pukul 09.00-23.00 wib. Kami juga menerima pesanan melalui Gofood, Grab Food, dan Shopee food,” ujar Rian.
0 Komentar:
Komentar