Tahap Kedua PPDB Jenjang SD Kota Tangerang Tahun Ajaran 2024/2025 Dibuka
Masa Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) jenjang SD tahun ajaran 2024/2025 di Kota Tangerang belum berakhir. Kali ini, tahap kedua pendaftaran PPDB jenjang SD telah dibuka.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamaluddin menuturkan, pada tahap kedua ini dibuka hanya untuk jalur zonasi zona wilayah. Pendaftaran dibuka pada 19 Juni 2024 hingga 21 Juni 2024.
"Pelaksanaan pendaftaran PPDB jenjang SD tahap kedua ini dilakukan karena masih ada sekolah yang memiliki kuota. Lalu, pendaftaran akan ditutup pada 21 Juni 2024 pukul 14.00 WIB dan pengumuman dapat dilihat pada pukul 20.00 WIB," ungkapnya, Rabu (19/6/24).
Jamaluddin mengimbau, agar masyarakat Kota Tangerang segera mendaftarkan diri di tahap kedua tersebut karena tidak ada tahapan selanjutnya. Ia juga berharap, seluruh SD di Kota Tangerang kuotanya dapat terpenuhi secara maksimal.
"Pendaftaran dapat dilakukan selama 24 jam sampai waktu yang telah ditentukan. Sehingga, kami harap kepada calon peserta didik untuk tidak melewatkan tahap kedua ini karena ini tahap terakhir dan tidak ada tahapan selanjutnya," tutupnya.
0 Komentar:
Komentar