badge_1631
shape
shape
shape
shape
shape

Pemkot Tangerang Ajak Masyarakat Manfaatkan dan Jaga Fasilitas Umum

 

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang setiap tahunnya telah membangun sejumlah fasilitas umum, yang tersebar di Kota Tangerang. Tentunya, ini menjadi upaya untuk memperindah wajah Kota Tangerang, sekaligus untuk dimanfaatkan seluruh masyarakat umum tanpa terkecuali.

Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah mengungkapkan berbagai fasilitas umum seperti jalan, PJU, drainase, serta fasilitas sosial seperti puskesmas, taman, dan berbagai ruang terbuka telah tersedia diseluruh kecamatan di Kota Tangerang. Ia pun mengimbau, kini masyarakat untuk memanfaatkannya dan juga menjaganya.

"Setiap wilayah telah terhubung dengan jalan, dilengkapi dengan PJUnya dan masih banyak lainnya. Selain itu, jumlah ruang publik seperti taman, ruang terbuka hijau, fasilitas kesehatan, tempat olahraga juga telah tersebar merata di 13 kecamatan. Ayo kita manfaatkan semaksimal mungkin berbagai fasilitas yang telah tersedia, dan tak lupa untuk terus menjaganya," tegas Arief.

Lanjutnya, masyarakat bisa jadi bagian yang berperan penting terawatnya seluruh fasilitas publik yang dibangun. Seperti dengan membuang sampah pada tempatnya, parkir di lokasi yang disediakan, tidak melakukan vandalisme dan berdagang sesuai aturan.

"Ayo manfaatkan berbagai fasilitas yang telah tersedia semaksimal mungkin. Karena itu bagian dari pelayanan. Namun perlu juga komitmen dari masyarakat untuk bersama-sama memelihara taman atau fasilitas publik lainnya," harapnya.

Sebagai informasi, seluruh fasilitas publik yang dibangun di Kota Tangerang hingga saat ini masih terpelihara dengan baik. Dengan berbagai keterbatasan, Pemkot Tangerang tetap memberikan perhatian serius untuk memelihara fasilitas publik, yang lebih nyaman dan layak dikunjungi.

0 Komentar:

Komentar