badge_1631
shape
shape
shape
shape
shape

Kebijakan Strategis Berjalan Efektif, Indeks Inflasi Kota Tangerang 2024 Konsisten Terkendali

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus menunjukkan tren positif dalam pengendalian inflasi di Kota Tangerang. Tercatat, indeks inflasi di Kota Tangerang dalam semester pertama tahun 2024 berdasarkan catatan Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Tangerang sangat terkendali dengan rata-rata di angka 2,97 persen saja.

Asisten Daerah Bidang Ekonomi dan Pembangunan Kota Tangerang Ruta Ireng Wicaksono menuturkan, pencapaian tersebut sangat dipengaruhi oleh efektivitas kebijakan strategis yang selama ini direalisasikan. Seperti Gerakan Pangan Murah (GPM), produktivitas urban farming, sampai intensitas monitoring yang selama ini rutin dilakukan menyasar pasar tradisional maupun pasar modern yang tersebar di Kota Tangerang.

“Kami terus berupaya mengoptimalkan kebijakan strategis yang selama ini diterapkan untuk menjaga stabilitas inflasi di Kota Tangerang. Hasilnya juga sesuai yang diharapkan, indeks inflasi konsisten terkendali, bahkan tahun ini (rata-rata sebesar 2,97 persen) tercatat lebih baik dari tahun sebelumnya (rata-rata sebesar 3,96 persen),” ujar Ruta, Senin (15/7/24).

Ia melanjutkan, Pemkot Tangerang juga mengapresiasi produktivitas urban farming yang selama ini mempunyai peranan signifikan dalan menjaga stabilitas pengendalian inflasi di Kota Tangerang.

Berdasarkan data terkini dari Dinas Ketahanan Pangan (DKP), hasil panen selama semester pertama tahun 2024 di Kota Tangerang mencapai 267,6 ton (peternakan) dan 99,6 ton (pertanian).

“Tidak hanya itu, Pemkot Tangerang belum lama ini juga mulai mencanangkan Gerakan Menanam Cabai Rawit melalui distribusi 329.715 bibit gratis untuk masyarakat, sehingga bisa dikelola serta dan menopang kebutuhan stok di Kota Tangerang dalam beberapa waktu mendatang,” tambahnya.

Selain itu, Pemkot Tangerang juga terus berkomitmen menyiapkan langkah-langkah strategis lainnya untuk menjaga strabilitas indeks inflasi, khususnya menyambut periodesasi semester kedua pada tahun ini di Kota Tangerang.

0 Komentar:

Komentar