badge_1631
shape
shape
shape
shape
shape

Antisipasi Musim Penghujan, Dinkes Kota Tangerang Beri Imbauan Khusus!

Akhir-akhir ini kedatangan musim penghujan sudah mulai terasa di Kota Tangerang. Merespon kondisi tersebut, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang mulai memberikan Imbauan khusus dalam rangka mengantisipasi datangnya musim penghujan di Kota Tangerang.

Kepala Dinkes Kota Tangerang, dr. Dini Anggraeni menuturkan, Dinkes Kota Tangerang telah melakukan koordinasi dengan seluruh perangkat kesehatan di tiap wilayah untuk mulai mensosialisasikan kewaspadaan terhadap penyakit-penyakit yang dinilai kerap kali melonjak setiap musim penghujan tiba. Secara khusus, Dinkes Kota Tangerang telah mengantisipasi berbagai penyakit yang harus diwaspadai, seperti Demam Berdarah Dengue (DBD), leptospirosis, diare, ISPA, sampai hepatitis.

“Kalau musim penghujan umumnya ada berbagai penyakit yang muncul. Antisipasinya tentunya berfokus untuk melakukan pencegahan dengan menjaga kebersihan lingkungan sekitar, salah satunya dengan menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) secara optimal,” ujar Kepala Dinkes Kota Tangerang, dr. Dini Anggraeni, Selasa, (7/11/23).

Ia melanjutkan, Dinkes Kota Tangerang juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk mulai menggencarkan kebiasaan yang bernilai preventif untuk mengantisipasi kedatangan musim penghujan. Beberapa imbauan khusus tersebut, seperti menggencarkan gerakan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) 4M Plus, Gerakan Satu Rumah Satu Jumantik (G1R1J), sampai Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

“Kami juga sudah mengingatkan secara rutin kepada fasilitas kesehatan di setiap wilayah untuk mewaspadai secara khusus penyakit-penyakit yang kerap kali melonjak saat musim penghujan dengan melakukan edukasi lebih masif lagi kepada masyarakat,” jelasnya.

Selain itu, Dinkes Kota Tangerang berharap imbauan ini dapat tersampaikan secara masif kepada masyarakat luas di Kota Tangerang. Hal ini dilakukan sebagai langkah antisipasi dini agar kesehatan masyarakat dapat tetap terjaga selama musim penghujan.

“Kami berharap bersama-sama dengan masyarakat bisa menjaga lingkungan sekitar saat musim penghujan ini, serta terus menjaga penerapan Pola Hidup Bersih dan Sehat tetap diimplementasikan secara maksimal,” tambahnya. (mts)

0 Komentar:

Komentar