Aksi Nyata Kecamatan Benda Peduli Lingkungan Dengan Rutin Gelar Sedekah Sampah
Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus berkomitmen dalam menjadikan Kota yang layak huni dengan melakukan pemilahan sampah di setiap wilayah. Tak hanya masyarakat, pegawai pemerintah di lingkungan Kecamatan Benda juga turut serta melakukan hal serupa dengan rutin menyetorkan sampah setiap minggunya yang telah dipilah.
Camat Benda, Boyke Urip Hermawan, menuturkan tak hanya menerapkan dalam memilah sampah, namun juga seluruh pegawai di Kecamatan Benda mulai mengurangi penggunaan plastik seperti membawa botol minum masing-masing pegawai. Hal ini sebagai upaya menjaga lingkungan khususnya di Kecamatan Benda bersih dan nyaman.
"Kami secara rutin melakukan penyetoran sampah ke Bank Sampah Kecamatan Benda, yang nantinya setelah ditukar dengan nilai uang, akan dibelanjakan bibit tanaman, pupuk dan lainnya untuk dibagikan ke warga Kecamatan Benda. Dan pada kali ini total sampah yang terkumpul sebanyak 21,1 kg," ungkap Boyke, saat dihubungi Jumat (3/11/2023).
Ia mengatakan tak hanya sampah plastik dan kardus saja, namun juga menyetorkan minyak jelantah yang dapat merusak lingkungan apabila dibuang sembarangan. Hal ini sebagai salah satu contoh bagi masyarakat untuk melakukan hal serupa di wilayahnya. Sehingga tak hanya sosialisasi semata, namun juga dilakukan gerakan tersebut.
"Dengan sedekah sampah, Kecamatan Benda berharap, dapat melakukan aksi kecil yang berpengaruh besar untuk lingkungan. Semoga, ke depannya bisa menjadi sikap nyata dan terus menjadi kebiasaan para pegawai terhadap pengolahan sampah baik di rumah maupun lingkungan kantor,” harap Boyke. (dsw)
0 Komentar:
Komentar